
Siapa sangka kalau Drs. H. Imam Haromain Asy’ari, M.Si, di
masa kanaknya pernah angon kambing dan kerbau? Tetapi memang itulah yang
dialaminya semasih menjadi bocah. Meskipun hidup dari keluarga yang
secara ekonomi kebilang pas-pasan, namun keriangan masa kanaknya
senantiasa melingkupi kehidupannya.
Dengan penuh kesabaran dan ketelatenan, dirinya mengeluarkan ternak
dari kandangnya; menghalau, merumput dan menggiring kembali ternaknya...